DEMO ALFI/ILFA DAN ASOSIASI PENGUSAHA TRUK INDONESIA (APTRINDO) KALIMANTAN SELATAN

DEMO ALFI/ILFA  DAN  ASOSIASI PENGUSAHA TRUK INDONESIA  (APTRINDO) KALIMANTAN SELATAN

     Aksi demo dari Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia/Indonesia Logistics & Forwarder Association (ALFI/ILFA) dan Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (APTRINDO) Kalimantan Selatan, semula berencana akan menyampaikan aspirasinya ke DPRD Provinsi Kalimantan Selatan, pada hari Kamis tanggal 28 Juli 2022, disampaikan di halaman DPRD Kota Banjarmasin, sehingga menimbulkan kemacetan.

    Para pendemo mengangkat isu terkait dengan keluhan sopir angkutan yang merasa kesulitan medapatkan bahan bakar solar di SPBU. Melihat hal tersebut DPRD Provinsi Kalimantan Selatan sebagai penyambung aspirasi masyarakat turun langsung dihadapan sekitar 50 orang massa aksi.



    Aksi dilanjutkan dengan audiensi bersama DPRD Provinsi Kalimantan Selatan, Wakil Walikota Banjarmasin, DPRD Kota Banjarmasin, Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin, Pertamina, dan Pimpinan Aksi unjuk rasa. Dimana pada pertemuan tersebut Salah satunya adalah meminta agar Pemko Banjarmasin mencabut surat yang diterbitkan oleh Dinas Perhubungan (Dishub) bernomor 551.30/127/Dishub/2022. Surat ini sendiri berisi tentang permintaan kepada Pertamina untuk memberikan akses atau jalur pelayanan khusus kepada organisasi angkutan barang.

    Saat pembahasan di ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Banjarmasin yang dihadiri oleh Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Selatan bersama Wakil Wali Kota Banjarmasin  berserta Anggota DPRD Kota Banjarmasin.








Post a Comment

Previous Post Next Post